Balance News | Bandung — Warga Rancasari Kelurahan Cipamokolan, tepatnya Kampung Lio, Kecamatan Rancasari, Kota Bandung di gegerkn atas penemuan seorang pria tewas dengan penuh luka bacok di beberapa bagian tubuh. Hingga saat ini Polisi pun masih melakukan penyelidikan terkait kasus tersebut. Selasa, (3 /1/2023) kemarin.
Dugaan sementara korban tewas di bunuh pada Selasa (3/1/2022) Sore. Jasad korban di temukan pukul 16.30 WIB. Sementara, pelaku pembunuhan masih dalam pengejaran petugas.
Dikutip Waspira.com dari akun Instagram @infomraya, bahwa terjadi keramaian di daerah Riung Bandung, terdapat jajaran kepolisian dari Polsek Rancasari dan tim INAFIS (Indonesia Automatic Fingerprint System) di TKP sekitar jalanan Riung Bandung tersebut. Di ketahui terdapat satu korban jiwa meninggal dunia di TKP Riung Bandung.
Kapolsek Rancasari Kompol Oesman Imam mengatakan kepada awak media, Saat ini mengenai kasus tewasnya korban masih dalam penyelidikan, katanya.
“Kompol Oesman Imam menyatakan, belum dapat memberikan keterangan lebih lanjut terkait kasus tersebut”.
Sementara menurut saksi mata di sekitar lokasi kejadian menyebut. Korban tewas di duga akibat di aniaya beberapa orang. Sebelum di temukan tewas, warga melihat korban di kejar oleh beberapa orang.
“Dan oleh orang-orang yang mengejarnya menjadi bulan-bulanan penganiayaan hingga akhirnya tewas di lokasi kejadian”.
Nampak terpantau dari sejak Pukul 17.00 dari daerah Lio Cipamokolan pascakejadian pembunuhan di Riung Bandung, beberapa warga dan rekan dari korban sedang memantau dan berusaha mencari pelaku yang kabur.
Selain itu tampak juga Kepolisian Polsek Rancasari turut serta membantu pencarian pelaku hingga malam ini. Semoga pelaku yang di cari segera diringkus dan ditangkap oleh semua yang membantu pencarian pelaku yang buron.”
(Rf/BN)