Berita Edukasi Pemerintah

Garut Diakui Jawa Barat, Raih Dua Gelar Terbaik dalam Penanganan Stunting

Garut Diakui Jawa Barat, Raih Dua Gelar Terbaik dalam Penanganan Stunting

 

<yoastmark class=

Balance News || GARUT – Kabupaten Garut kembali menunjukkan prestasi di tingkat Provinsi Jawa Barat dengan meraih dua penghargaan sekaligus dalam upaya percepatan penurunan stunting. Penghargaan tersebut adalah: Terbaik III Kabupaten/Kota dengan Kinerja Terbaik dalam Pelaksanaan Aksi Konvergensi Penurunan Stunting Tahun 2024 dan Terbaik III Kabupaten/Kota Inovatif dalam Percepatan Penurunan Stunting Tahun 2024.

Garut Diakui Jawa Barat, Raih Dua Gelar Terbaik dalam Penanganan Stunting

Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin, kepada Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Garut, dr. Leli Yuliani, dalam acara Evaluasi Stunting dan Aksi Stunting Awards (ASA) 2024 di Hotel Holiday Inn, Bandung, Selasa (26/11/2024).

Dalam keterangannya, dr. Leli Yuliani menyatakan bahwa penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi atas kinerja Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Garut dalam menekan angka prevalensi stunting. Ia juga berharap penghargaan ini menjadi motivasi untuk terus meningkatkan inovasi dalam upaya mencapai zero new stunting di Garut.

“Kami memiliki target agar ke depan Kabupaten Garut bisa meraih penghargaan Terbaik I. Untuk itu, kami akan terus berupaya memperkuat berbagai program dan inovasi dalam penanganan stunting,” ujar dr. Leli dalam keterangannya, Rabu (27/11/2024).

Kadinkes Meluncurkan Program Inovatif

Pemkab Garut telah meluncurkan berbagai program inovatif guna mendukung percepatan penurunan stunting. Kadinkes menyebut beberapa di antaranya:
1. TOSS (Temukan Obati Sayangi balita Stunting) fokus pada penanganan balita yang teridentifikasi stunting;
2. Melani (Memastikan Semua Ibu Hamil Terlayani Sesuai Standar) – untuk mencegah lahirnya bayi stunting
melalui pelayanan ibu hamil,
3. SMART GIRLS (Sehat Melalui Asupan Rutin Tablet Tambah Darah Remaja Putri) untuk pencegahan stunting
sejak dini melalui;
4. Duta RISSA (Remaja Putri Sehat Bebas Anemia) untuk encegahan anemia pada remaja putri untuk
mempersiapkan generasi sehat.
5. PMT Lokal (Pemberian Makanan Tambahan) untuk balita gizi kurang dan ibu hamil yang mengalami kekurangan
energi kronik (KEK).
6. Integrasi Layanan Primer: Pendekatan menyeluruh dalam pelayanan kesehatan berbasis masyarakat.

“Inovasi seperti Srikandi Biru, Harum Madu, dan lainnya juga telah membawa Kabupaten Garut menjadi salah satu daerah inovatif terbaik dalam penanganan stunting di Jawa Barat,” tambah dr. Leli.

Keberhasilan ini tidak lepas dari koordinasi dan kolaborasi yang baik antara berbagai pemangku kepentingan di Kabupaten Garut. Meski demikian, dr. Leli mengakui masih terdapat tantangan, terutama keterbatasan waktu untuk diskusi dan koordinasi di tengah padatnya program kegiatan yang harus di lakukan di bidang masing-masing.

“Kami terus meningkatkan akses masyarakat terhadap intervensi spesifik dan sensitif, serta memperkuat upaya promotif, preventif, dan regulasi. Semua pihak harus Gerak Bersama agar bisa Sehat Bersama menuju Indonesia Emas 2045,” tandasnya.

Penyunting : Yanyan Agus Supianto
Red/BN

Agus Suhendar

Agus Suhendar

About Author

Agus Suhendar adalah Pendiri sekaligus Pimpinan Redaksi BalanceNews.Id. Agus Suhendar lahir pada tanggal 17 agustus 1972 di Bandung, Jawa Barat. Sebelum berkiprah di dunia jurnalisme dan media, Agus pernah bekerja di salah satu perusahaan tekstil ternama di Kabupaten Bandung. Agus juga pernah bekerja di bidang perpajakan menjadi pegawai honorer. Karena kecintaannya pada dunia jurnalisme dan media, Agus pada akhirnya beralih profesi sebagai jurnalis dan penulis di beberapa media. Pada tahun 2017 Agus Suhendar memutuskan untuk mendirikan perusahaan medianya sendiri. Agus kemudian mendirikan situs web portal Balance News. Hingga tahun 2018, PT. Sandy Putra Suhendar resmi didirikan untuk menaunginya.

Leave a comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Berita Serupa

Ajang Bisnis Program BNPT
Bantuan Sosial Berita

Program BPNT Oleh Bulog Di Jadikan Ajang Bisnis

Balance News | Bandung – Ajang Bisnis Program BNPT sepertinya sudah bukan menjadi rahasia umum lagi di duga, adanya pemasok
pembuatan folder air
Berita Sosial

Pembuatan Folder Air di Wilayah Bojongsoang Menuai Pro dan Kontra

Balance News | Kab Bandung – Proyek pembuatan Folder Air yang berada di wilayah leuwi bandung Desa Citeureup Kec Bojongsoang