BalanceNews.id, Bandung – Putaran 8 besar ” Liga Ngabuburit ” piala Bupati dan Piala Karang Taruna Kabupaten Bandung dalam rangka hari jadi kabupaten Bandung ke 381yang digelar di stadion Sijalak Harupat, Ahad (17/4) mempertandingkan antara Karang Taruna Kecamatan Banjaran berhadapan dengan Karang Taruna kecamatan Ciparay.
Pertandingan untuk mendapatkan tiket ke semi final ini, berlangsung seru. Kedua tim kesebelasan saling menyerang. Namun, pertandingan babak ke satu hingga babak kedua tidak ada satu pun gol yang bersarang di kedua gawang.
Untuk menentukan siapa yang bakal lolos ke semi final pertandingan dilanjutkan dengan adu penalty. Hasilnya dimenagkan oleh Karang Taruna Kecamatan Banjaran dengan scor 5-3.
Dengan demikian, Tim Kesebelasan Karang Taruna melaju ke babak semi final yang akan berhadapan dengan kesebelasan dari Karang Taruna Rancaekek pada tanggal 23 April 2022 mendatang.
Dedi, Ketua Karang Taruna kecamatan Banjaran mengungkapkan kebagaiannya atas kemenangan tim kesebelasan dari Karang Taruna Kecamatan banjaran.
Ia pun mengucapkan terimakasih kepada semua pihak khususnya kepada para pemain yang telah bekerja keras dalam menghadapi lawan dari Karang Taruna Kecamatan Ciparay, Sehingga meraih kemengan dengan scor 5 – 3 melalui adu finalti.
Menjelang laga semi final yang akan berlangsung tanggal 23 April mendatang melawan kesebelasan dari Karang Taruna Kecamatan Rancaekek, Pria yang kerap disapa Mekot dan sudah sangat lama menjabat sebagai Ketua Karang Taruna di Kecamatan banjaran berharap dukungan dari seluruh masyarakat Banjaran.
“Saya berharap dukungan dan doa khususnya masyarakat Kecamatan Banjaranuntuk, agar Tim Sepak Bola Karang Taruna lolos ke final dan menjadi juara, “Harap Mekot.
Sementara itu, Camat Banjara Ika Nugraha menyampaikan apresiasinya atas kemenangan Tim Karang Taruna Kecamatan Banjaran yang tentunya akan membawa harum nama Banjaran.
Menurutnya, melalui Turnamen di hari jadi Kabupaten Bandung ke 381 ini juga dapat mencari pemain yang bertalenta.
Ia berharap, Karang Taruna juga dapat terus berkarya dan bersinergi dengan pemerintah untuk menggerakkan semangat dan energi pemuda serta berkontribusi terhadap pengembangan generasi muda.
“Saya juga berharap kegiatan ini mampu mengembangkan budaya hidup sehat dan gemar berolahraga di Kabupaten Bandung khusunya di Kecamatan Banjaran, ” tambahnya.
Tim Media Center Banjaran