Berita

KKNM DAN PKLK STAI SABILI BANDUNG DI DESA CISEWU KAB GARUT

Kab.Garut,BalanceNews. com
Bertempat di aula Desa Cisewu, Senin (20/9), sebanyak 30 mahasiswa Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Sabili Bandung resmi di terima untuk melaksanakan kuliah kerja nyata mahasiswa(KKNM) dan praktek kerja lapangan keguruan (PKLK).

Selama satu bulan lebih, mulai dari tanggal 20 September sampai 30 Oktober, akan menerapkan dan berbagi ilmu dari yang di dapat dari kampus kepada masyarakat Desa Cisewu.

Menurut Dosen Pembimbing KKNM dan PKLK ini, H.O Somara,S.Ag, nantinya akan di tempatkan di tiap tiap RW di Desa Cisewu yang berjumlah 10 RW , akan di tugaskan di madrasah dan sekolah untuk mengajar. “untuk posko dan tempat menginap di sediakan secara mandiri dari kami, pihak desa hanya menyiapkan tempat kegiatan saja” ujar beliau menambahkan.

STAI Sabili Bandung yang bealamat di jalan gagak kota Bandung ini, menugaskan mahasiswanya untuk mengikuti KKNM dan PKLK ini berasal dari jurusan Pendidikan Agama Islam (PAI) semester 7.

Kepala Desa Cisewu, Cecep Supriadi,S.Pd, menyambut baik KKNM dan PKLK ini. Menurut Kepala Desa, ada 17 lembaga pendidikan yang tercatat, baik formal maupun non formal, terdiri dari 8 madrasah diniyah, 4 sekolah dasar negeri, 2 SLTP dan 3 SLTA. Jadi para mahasiswa bisa langsung terjun kesekolah sekolah, “tidak ada kendala, sebab lembaga pendidikan cukup banyak di Desa Cisewu, jadi disini sangat memadai”tambahnya kepada BalanceNews.com.

Selain tugas utama di Lembaga Pendidikan yang tersebar di Desa Cisewu, Kepala Desa juga meminta pada para mahasiswa STAI Sabili untuk membantu sosialisasi di bidang ODF dan program pengentasan Stanting melalui program penanaman sayur mayur di tiap rumah tangga, selain hasilnya di konsumsi untuk penambahan gizi masyarakat, juga bisa di jual dan akan di tampung oleh Bumdes Desa Cisewu.”polibek dan bibit disediakan oleh pemerintah desa, hasilnya selain di konsumsi juga akan di tampung oleh Bumdes sebagai bentuk pemberdayaan ekonomi” ujar Cecep.

Dari pihak Mahasiswa sendiri, dengan adanya program dari pemerintah desa ini, akan memperingan tugas tugas nya, sebab tidak pusing harus mencari tugas tambahan di sela sela kegiatan utamanya. ” saya sampaikan rasa terima kasih yang sebesar besarnya kepada kepala desa, sebab kami tidak harus mencari kegiatan lain di samping tugas utama kami praktek mengajar di sekolah sekolah” ujar ketua regu KKNM dan PKLK mahasiswa STAI SABILI Bandung.

Reprter : Didin
Redaktur : Asmi R

Agus Suhendar

Agus Suhendar

About Author

Agus Suhendar adalah Pendiri sekaligus Pimpinan Redaksi BalanceNews.Id. Agus Suhendar lahir pada tanggal 17 agustus 1972 di Bandung, Jawa Barat. Sebelum berkiprah di dunia jurnalisme dan media, Agus pernah bekerja di salah satu perusahaan tekstil ternama di Kabupaten Bandung. Agus juga pernah bekerja di bidang perpajakan menjadi pegawai honorer. Karena kecintaannya pada dunia jurnalisme dan media, Agus pada akhirnya beralih profesi sebagai jurnalis dan penulis di beberapa media. Pada tahun 2017 Agus Suhendar memutuskan untuk mendirikan perusahaan medianya sendiri. Agus kemudian mendirikan situs web portal Balance News. Hingga tahun 2018, PT. Sandy Putra Suhendar resmi didirikan untuk menaunginya.

Leave a comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Berita Serupa

Ajang Bisnis Program BNPT
Bantuan Sosial Berita

Program BPNT Oleh Bulog Di Jadikan Ajang Bisnis

Balance News | Bandung – Ajang Bisnis Program BNPT sepertinya sudah bukan menjadi rahasia umum lagi di duga, adanya pemasok
pembuatan folder air
Berita Sosial

Pembuatan Folder Air di Wilayah Bojongsoang Menuai Pro dan Kontra

Balance News | Kab Bandung – Proyek pembuatan Folder Air yang berada di wilayah leuwi bandung Desa Citeureup Kec Bojongsoang