Balance News || Kota Bandung — Memang tidak ada habisnya kreativitas dan inovasi terus hadir memanjakan warga dan wisatawan. Mulai dari wisata, kuliner dan ruang publik yang bisa di nikmati masyarakat.
Terra Coffee & Space, Cocok untuk Work From Cafe di Tengah Kota dan Cozy
Salah satunya Terra Coffee & Space yang hadir sebagai ruang berkumpul anak muda untuk membangun hubungan bahkan bisa di jadikan kegiatan komunitas.
Tempat yang cukup luas dan nyaman bisa di jadikan rekomendasi work from cafe, hangout maupun meeting santai bareng. Tempat ini menyediakan jaringan internet wifi yang cukup kencang di sertai stop kontak yang cukup banyak.
“Kita baru soft launching bulan Juli kemarin, memang konsep Terra Coffee & Space ini kita konsepkan buat temen-temen yang work from cafe makanya di sini kita siapin fasilitas colokan yang cukup banyak, internet cukup cepat,” ujar Founder Terra Coffee & Space, Andhika Lauren.
Menu makanan andalan di sini ada Crispy Honey Banana, Chicken Tartar Rice Bowl, Squid Rice Delight. Makanan yang di rekomendasikan yaitu tomyam yang segar, gurih dan pedasnya bikin lidah kamu ketagihan.
Untuk minumannya, favorit ada Sea Salt Latte dan Magic Coffee. Tak ketinggalan Es Putu Mayang yang wajib di coba karena sangat enak di jamin seger dan beda dari yang lain.
“Karena kita mengusung konsep tradisional. Es Putu Mayang dijamin seger banget,” ujar Andhika.
Terra Coffee & Space, Cocok untuk Work From Cafe di Tengah Kota dan Cozy
Berlokasi di Jalan Belitung No. 2B tepatnya seberang Taman Lalu Lintas Kota Bandung. Untuk harga mulai dari Rp20.000. Buka setiap hari, untuk weekday pukul 10.00 – 22.00 WIB, weekend 07.30 – 23.00 WIB. Ada juga live musik yang bisa kamu nikmati di akhir pekan.
So! Buat work from cafe, wajib kamu coba. Di jamin cozy banget! (mis)
BN